Pengen tahu, fitur apa saja sih yang ada di SIMPONI BPOM? aplikasi terbaru dari PPSDM POM untuk mengelola aset pengetahuan di BPOM, yuk kita intip

  1. Fitur Mesin Pencari (Search Engine). Ini fitur utama di SIMPONI BPOM, digunakan untuk mencari berbagai data dan informasi yang tersimpan di SIMPONI BPOM
  2. Fitur unggah (upload) Simponi, digunakan setiap pegawai untuk menggunggah data dan informasi yang dimiliki ke dalam SIMPONI BPOM
  3. Fitur kelompok/kategori data dan informasi
  4. Fitur data terbaru, menginformasikan data dan informasi yang baru diunggah (upload) oleh pegawai
  5. Fitur data terpopuler, menginformasikan data terpopuler yang paling banyak dicari pegawai, bisa dilihat data terpopuler harian, mingguan, dan juga bulanan
  6. Fitur Inovasi, berisi data dan informasi inovasi yang dilakukan di BPOM
  7. Fitur feedback data, digunakan untuk memberikan umpan balik (feedback) terhadap data dan informasi yang diupload di SIMPONI BPOM, dilakukan melalui komentar, like, dan juga rating.

Selain itu juga ada fitur unduh (download) yang memungkinkan semua pegawai BPOM dengan hak akses yang dimiliki, dapat mendapatkan data dan informasi di SIMPONI BPOM.